Niat Doa Setelah Sholat Tahajud Dan Arti Bacaannya

Advertisement
Advertisement
niat sholat tahajud - Informasi selanjutnya kami akan membuat tuntunan niat sholat tahajud dan doa sholat tahajud terlengkap, yang akan kami buat dengan jelas dan terperinci memakai bahasa arab, tulisan latin beserta artinya, agar kalian bisa menghafalkan dan mengamalkannya setiap malam.

Sholat tahajud merupakan sholat sunnah yang dilaksanakannya setelah sholat isya, pada saat waktu malam hari atau sepertiga malam, karena sholat tahajjud memiliki beberapa khasiat atau manfaat dan keutamaannya yang terdapat di dalam sholat sunah tersebut, yaitu salah satunya cepat terkabulnya doa kita.

Untuk tata cara sholat tahajud sama dengan sholat witir, namun yang membedakan rakaat dan niatnya saja, bila anda pengen tahu tata caranya, tinggal lihat pelaksanaannya sudah kami rangkum di halaman sebelumnya, inti uraian kami sekarang ini mengenai niat dan doanya, karena sebagian orang ada yang belum tahu.

Niat Tahajud Dan Doa Setelah Tahajud

Pasti anda sudah tidak sabar pengen membaca dan menghafalkanya doa tahajud ya? Jika sedang berdoa hati dan pikiran jangan mundar mandir kesah kemari, karena itu dapat menyebabkan doa-doa kita tidak akan dikabul, bila ingin di khabul, berdoanya harus baik dan khusu, insya Allah...Allah SWT akan mengkhabulkan doa kita.

Niat Sholat Tahajud

اُصَلِّى سُنَّةً التَّهَجُّدِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَى

USHALLII SUNNATAN TAHAJJUDI RAK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI LILLAAHI TA'AALAA.

Artinya : Saya berniat shalat sunat tahajud dua rakaat sambil menghadap kiblat karena Allah Ta'aalaa.

Doa Shalat Tahajud

اَللهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ مَالِكُ السَّمَوَاتِ واْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ
وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاءُكَ حَقٌّ
وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاءُكَ حَقٌّ
َللهُمَّ لَكَ اَسْلَمْتُ وَبِكَ اَمَنْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَاِلَيْكَ اَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَاِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْلِيْ مَاقَدَّمْتُ وَمَا اَخَّرْتُ
وَمَا اَسْرَرْتُ وَمَا اَعْلَنْتُ وَمَا اَنْتَ اَعْلَمُ بِهِ مِنِّيْ. اَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَاَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لاَاِلَهَ اِلاَّ اَنْتَ. وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ

ALLAAHUMMA LAKAL HAMDU ANTA QAYYIMUS SAMAA WAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA WA LAKAL HAMDU ANTA MALIKUS SAMAA WAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA WA LAKAL HAMDU ANTA NUURUS SAMAAWAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA WA LAKAL HAMDU ANTAL HAQQU WA WA’DUKAL HAQQU WA LIQAA'UKA HAQQUN WA QAULUKA HAQQUN WAL JANNATU HAQQUN WANNAARU HAQQUN WANNABIYYUUNA HAQQUN WA MUHAMMADUN SHALLALLAAHU 'ALAIHI WASALLAMA HAQQUN WASSAA'ATU HAQQUN ALLAAHUMMA LAKA ASLAMTU WA BIKA AAMANTU WA 'ALAIKA TAWAKKALTU WA ILAIKA ANABTU WA BIKA KHAASHAMTU WA ILAIKA HAAKAMTU FAGHFIRLII MAA QADDAMTU WA MAA AKH-KHARTU WA MAA ASRARTU WA MAA A'LANTU WA MAA ANTA A'LAMU BIHIMINNII ANTAL MUQADDIMU WA ANTAL MU'AKHKHIRU LAA ILAAHA ILLAA ANTA WA LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLAA BILLAAH.

Artinya : Wahai Allah! Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak dan pengurus langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. MilikMu lah segala puji. Engkaulah penguasa (raja) langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. MilikMu lah segala puji. Engkaulah cahaya langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. MilikMu lah segala puji. Engkaulah Yang Hak (benar),janjiMu lah yang benar, pertemuan denganMu adalah benar, perkataanMu benar, surga itu benar (ada), neraka itu benar (ada), para nabi itu benar, Nabi Muhammad SAW itu benar, dan hari kiamat itu benar(ada). Wahai Allah! Hanya kepada-Mu lah aku berserah diri, hanya kepada-Mu lah aku beriman, hanya kepada-Mu lah aku bertawakkal hanya kepadaMu lah aku kembali, hanya dehganMu lah kuhadapi musuhku, dan hanya kepadaMu lah aku berhukum. Oleh karena itu ampunilah segala dosaku, yang telah kulakukan dan yang (mungkin) akan kulakukan, yang kurahasiakan dan yang kulakukan secara terang-terangan, dan dosa-dosa lainnya yang Engkau lebih mengetahuinya daripada aku. Engkaulah Yang Maha Terdahulu dan Engkaulah Yang Maha Terakhir. tak ada Tuhan selain Engkau, dan tak ada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah SWT.

Sekian terimakasih, dan mungkin hanya itu saja yang dapat kami tulis mengenai lafadz bacaan niat dan niat doa sholat tahajud, dengan adanya niat doa shalat tersebut, semoga orang yang melaksanakannya di sehatkan jasmani dan rohani, di mudahkan mencari rizqi, panjang umur dan lain-lainnya. Amiin ya rabbal alamin.

Advertisement